Breaking News
Loading...
Jumat, 19 Desember 2014

Tip Berbusana Sesuai Usia

loading...
loading...
Perlu dicermati bahwa semakin usia bertambah, kita harus makin jeli dalam memilih busana. Jika Anda berupaya keras untuk tampil elegan, bisa jadi akan tampak ‘kaku’ dan lebih tua dari usia sebenarnya. Sebaliknya jika Anda berupaya keras untuk terlihat ‘muda’, bisa jadi penampilan akan terlihat kekanak-kanakan. Karena itulah wanita usia matang sebaiknya meperhatikan tren (kecenderungan) mode, untuk disesuaikan dengan proporsi tubuh, warna kulit, kepribadian, juga usia. Jika perlu, Anda juga harus lebih berani bermain dengan aksesori, warna, dan motif, dalam koridor elegan.

Berikut tip berbusana bagi Anda untuk tampil  gaya sesuai usia :

Libatkan warna cerah
  1. Jika koleksi busana Anda kebanyakan bernuansa gelap atau netral, beri padanan busana warna cerah.  
  2. Jika Anda belum berani memakai busana warna cerah, mulailah dengan memakai aksesori bernuansa cerah dan berukuran besar yang bisa menjadi fokus dari penampilan Anda.
  3. Hindari warna cerah yang sama dari ujung rambut hingga kaki. Jika ingin kesan monokromatik (sewarna), pilih busana dan aksesori warna cerah yang berbeda tingkat warnanya.

Animal  print
  1. Pilih motif  leopard  yang terkesan modern.
  2. Pilih busana animal print berpotongan simpel, seperti jaket panjang, kemeja, sheath dress, tunik, atau rok lurus. 
  3. Hindari memadukan busana animal print dengan aksesori bercorak senada. Padukan busana bermotif animal print dengan aksesori warna kontras agar terkesan chic.
  4. Jangan pernah terpikir untuk mengoleksi celana bercorak animal print. 

Motif etnik
  1. Kombinasikan motif etnik (batik, ikat, jumputan) dengan busana bersiluet simpel dan modern. 
  2. Anda bisa menerapkan konsep tabrak motif, misalnya memadukan batik dengan motif kotak, garis, atau polkadot, tapi pastikan warnanya serasi. 
  3. Hindari aksesori bergaya etnik yang terlalu 'berat'. 
  4. Lupakan busana bermotif etnik yang longgar atau bermodel funky.

Jaket dan blazer pas di tubuh 
  1. Lupakan jaket atau blazer longgar (loose). Pilih jaket atau blazer yang siluetnya mengikuti bentuk tubuh.
  2. Jika Anda suka blazer sepanjang pinggul – mungkin untuk menutupi area pinggul yang lebar –lilitkan ikat pinggang yang serasi agar terkesan stylish. 
  3. Jangan ragu memakai jaket atau blazer bergaya militer, safari, atau bermotif garis vertikal (pinstripes) yang sedang in. Tapi pilihlah yang simpel dan berdetail minimal.
  4. Blazer panjang cocok dipadankan dengan rok selutut, sedangkan jaket pendek dapat dipadukan dengan celana berpipa lebar. 
  5. Hindari memadukan jaket atau blazer dengan celana atau rok bermotif serupa, yang akan membuat Anda tampak kuno dan kaku. Padukan jaket atau blazer bermotif dengan busana dari denim atau katun warna netral.

Rok selutut yang ‘chic’
  1. Hindari rok yang terlalu panjang, ketat, atau pendek.
  2. Lupakan rok berdetail lipit yang hanya membuat Anda tampil kekanakan. 
  3. Ganti rok A-line dengan rok lurus (straight skirt), rok potong serong (bias cut skirt), atau flare skirt (misalnya rok potong 8). Rok model tersebut bisa menyamarkan pinggul yang berisi. 
  4. Pastikan panjang rok jatuh tepat di lutut (menutupi tulang tempurung lutut).
  5. Supaya terkesan chic, padukan rok selutut dengan sepatu ramping bertumit 5-7 cm.
  6. Hindari rok mini dan banyak detail. Tapi jika ingin tampil beda dengan rok model tumpuk (peasant skirt), padukan dengan atasan simpel. Ingatlah selalu untuk menjaga keseimbangan proporsi antara tubuh atas dan bawah.

Sepatu  serasi
  1. Selalu padukan gaun atau rok dengan sepatu bertumit tinggi, antara 5-7 cm.
  2. Sepatu wedges, platform, atau stacked heels sangat serasi dengan celana panjang, dan membuat kaki tampak jenjang.
  3. Sepatu datar bisa dipadu dengan celana capri atau gaun terusan santai. 
  4. Jika tidak terbiasa dengan sepatu tinggi, cobalah kitten heels (bertumit 2-3 cm). Kaki nyaman, Anda pun tampil chic.

Siluet celana panjang
  1. Ini wajib Anda ingat: lupakan celana berpotongan baggy! Pilih saja celana berpotongan lurus atau model klasik.
  2. Jika ingin tampil gaya dan modern, kenakan celana berpipa lebar. Agar tubuh tampak proporsional, kenakan sepatu bertumit tinggi; wedges, platform, atau stacked heels.  
  3. Jika ingin memakai celana berpinggang tinggi (high-waisted pants), pilih yang detail di area pinggang-perut pinggul minimal. Model ini cocok untuk Anda yang memiliki perut-pinggang-pinggul ramping.
  4. Hindari celana berpinggang terlalu rendah (low-waisted pants). Sebaiknya pilih yang jatuhnya pas di antara pinggang dan pinggul!

Modern dengan setelan maskulin
  1. Pilih setelan dari bahan berkualitas prima berwarna netral atau bermotif klasik, seperti pinstripes, herring bone, dan houndstooth. 
  2. Hindari setelan bermotif flora, kotak, atau abstrak, karena bisa membuat Anda tampak sangat 'berumur’.
  3. Pilih kemeja yang serasi sebagai dalaman, misalnya kemeja warna cerah.

Sumber artikel: Gunakan link ini

ABOUT US:
Determined to show the fashion world and fellow plus size women that we CAN don the latest and greatest of trends, fashions and styles, We delivers the goods to fashion your curves covering the latest in fashion, news, trends, interviews, tips, and entertainment. The site has evolved into a playful and celebratory community for all things plus- beauty, tech, accessories, and the current issues and events as they pertain to the plus size woman- INCLUDING Fashion!
Tag: fashion news, fashion and style, fashion trendfashion tips, holiday shopping, online shopping, shopping tips, tip berpakaian, tip fashion, tren busana, tren mode, toko online, toko busana, serba-serbi dunia

0 comments:

Posting Komentar

 
Toggle Footer